Apakah Golongan Darah Bisa Berpengaruh pada Kepribadian Kita?

By Niken Bestari, Jumat, 6 Mei 2022 | 08:30 WIB
Apa benar golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian kita? (Pixabay)

Bobo.id - Apa golongan darah teman-teman?

Selama ini kita mengenal golongan darah A, AB, B, dan O.

Ternyata, menurut kepercayaan negara Jepang dan sebagian negara di Asia, golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian seseorang, lo.

Dikatakan bahwa pemilik golongan darah A bersifat teliti dan pendiam, pemilik golongan darah AB disebut unik dan tidak mudah ditebak.

Selain itu, golongan darah B disebut bersifat santai dan bebas, sedangkan golongan darah O disebut supel dan bersemangat.

Bahkan di Jepang, mengetahui golongan darah itu wajib untuk menilai seseorang dalam pertemanan maupun  untuk urusan pekerjaan, lo, teman-teman.

Lalu, benarkah golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian kita?

Penelitian Dokter Furukawa

Nah, teori mengenai golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian ini dimulai pada akhir 1920-an, teman-teman.

Baca Juga: Golongan Darah AB Disebut Lebih Langka Dibandingkan Golongan Darah O, Benarkah Begitu?

Seorang psikolog (ahli ilmu perilaku psikis manusia) dan peneliti bernama dokter Tokeji Furukawa menerbitkan tulisan berjudul A Study of Temperament and Blood-Groups atau Penelitian Temperamen dan Golongan Darah.

Untuk penelitiannya, dokter Furukawa meminta peserta penelitian untuk menilai kepribadian mereka sendiri dalam survei 11 pertanyaan.

Lantas, ia menemukan bahwa jawaban atas pertanyaan-pertanyaan ini tampaknya sesuai dengan golongan darah peserta.

Namun, penelitian ini tidak memiliki skala besar, dengan 188 peserta dewasa berusia antara 27 dan 70 tahun dan 425 subjek yang lebih muda antara usia 16 dan 21 tahun.

Penelitian dokter Furukawa menggunakan kategori 4 tipe kepribadian manusia dicetuskan Hipokrates, dokter di zaman Yunani kuno.

Empat kepribadian itu adalah sanguinis, plegmatis, koleris, dan melankolis. Lalu, menurut hasil penelitian dokter Furukawa, ternyata:

- Orang dengan golongan darah O adalah orang yang apatis (santai/damai).

- Orang dengan golongan darah A adalah melankolis (mandiri, pemikir yang mendalam).

- Orang dengan golongan darah B adalah orang yang optimis (suka bergaul dan aktif secara sosial).

Baca Juga: Jangan sampai Disepelekan, Ini 3 Alasan Pentingnya Tahu Golongan Darah

- Orang dengan golongan darah AB adalah gabungan dari golongan A dan B, sehingga tidak mudah ditebak dan unik.

Nah, karena adanya penelitian ini, golongan darah pun dipercaya bisa memengaruhi kepribadian manusia, teman-teman.

Penelitian Golongan Darah

Meski begitu, belum ada penelitian ilmiah lainnya mengenai kemungkinan golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian kita, jadi kemungkinan golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian ini masih belum dipercaya sepenuhnya.

Penggolongan darah pun baru ditemukan pada tahun 1901 yang didasarkan dari ada tidaknya antigen atau zat protein khusus di permukaan sel darah merah.

- Golongan darah A memiliki antigen A

- Golongan darah B memiliki antigen B

- AB memiliki antigen A dan B

-  O tidak memiliki antigen

Baca Juga: Baru Tahu! Ini Urutan Tingkat Kecerdasan Berdasarkan Golongan Darah, di Mana Urutanmu?

Nah, adanya antigen ini bisa menyebabkan darah menggumpal jika ditransfusikan ke penerima dengan golongan darah yang berbeda.

Penggumpalan darah ini justru akan berbahaya bagi penerima darah.

Oleh sebab itulah, golongan darah O disebut donor universal karena O tidak memiliki antigen.

Bagaimana dengan teman-teman?

Apakah kepribadian teman-teman sesuai dengan golongan darah sesuai dengan deskripsi di atas?

Kuis!

Siapa nama lengkap penemu teori golongan darah bisa berpengaruh pada kepribadian kita?

Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.