Daftar Singkatan Bahasa Inggris dan Artinya dalam Chatting, Ada TBH, TTYL, NVM

By Niken Bestari, Jumat, 6 Mei 2022 | 12:50 WIB
Singkatan Bahasa Inggris Lengkap untuk Percakapan di Internet. (Photo by Ylanite Koppens from Pexels)

Bobo.id - Saat chatting, atau bertukar pesan melalui aplikasi dan media internet, biasanya kita menemukan istilah singkatan bahasa Inggris dalam chatting.

Istilah singkatan bahasa Inggris dalam chatting ini bersifat informal atau tidak resmi, sehingga bisa dikatakan sebagai singkatan bahasa Inggris gaul, teman-teman.

Singkatan bahasa Inggris dalam chatting yang kita temui beberapa di antaranya adalah TBH, TTYL, NVM, WYD, RN, dan sebagainya.

Dengan memahami singkatan bahasa Inggris dalam chatting, teman-teman bisa belajar kosakata bahasa Inggris sekaligus bisa mempelajari cara bersosialisasi dengan bahasa Inggris, lo.

Apa saja singkatan bahasa Inggris dalam chatting yang harus teman-teman ketahui arti dan penggunaannya?

- ROFL: Rolling on floor laughing. (Tertawa sampai berguling-guling.)

Contoh: ROFL, my dad just take a bath with my dog!

- ICYMI: In case you missed it. (Jika kamu lupa/melewatkannya)

Contoh: You can sleep in my house, ICYMI.

Baca Juga: Apa Arti 'Gonna' dan 'Wanna' dalam Bahasa Inggris?

- TL;DR: Too long, didn’t read (Terlalu panjang, tidak kubaca.)

Contoh: I don't know. Your text is TL;DR. 

- LMK: Let me know (Beri tahu aku.)

Contoh: If you need anything, LMK.

- NVM: Nevermind (Lupakan saja)

Contoh: NVM, I am okay now.

- TGIF: Thank goodness it’s Friday. (Syukurlah, sekarang Jumat!)

Contoh: TGIF! I want to watch movies!

Baca Juga: Kepanjangan dan Arti Kata Singkatan Bahasa Inggris yang Digunakan saat Berkirim Pesan

- TBH: To be honest (Sejujurnya)

Contoh: TBH, I like the black dress.

- TBF: To be frank (Sejujurnya)

Contoh: TBF, I didn't like noodle.

- RN: Right now (Sekarang)

Contoh: I'm in the kitchen RN.

- BRB: Be right back. (Aku akan segera kembali.)

Contoh: Don't move, BRB,

- TTYL: Talk to you later. (Aku akan bicara padamu nanti.)

Baca Juga: 35 Singkatan Bahasa Inggris Lengkap untuk Percakapan di Internet, dari BTW, IKR, Hingga FTW

Contoh: I will visit your home this Sunday. TTYL!

- HMU: Hit me up. (Kabari aku.)

Contoh: If you are ready, HMU!

- IMO: In my opinion. (Menurut opiniku.)

Contoh: IMO, that dress is ugly.

- ASAP: As soon as possible. (Sesegera mungkin.)

Contoh: Let me know, ASAP.

Nah, itulah contoh singkatan bahasa Inggris dalam chatting.

Singkatan bahasa Inggris gaul di atas bisa teman-teman gunakan dalam bertukar pesan di internet, ya.

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.