Rumah Bebas Bau, Ini 5 Tanaman Hias yang Bisa Digunakan Sebagai Pewangi Ruangan

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 12 Mei 2022 | 15:15 WIB
Tanaman hias yang bisa digunakan untuk pengharum ruangan. (PIXABAY/Couleur)

Banyak orang memanfaatkan tanaman ini sebagai aromaterapi untuk membuat pikiran menjadi jauh lebih tenang. 

Lavender memiliki efek yang menenangkan, oleh karena itu tanaman hias ini banyak dipilih orang yang sering kesulitan untuk tidur. 

Wangi dari tanaman lavender ini mampu membuat jam tidur menjadi kembali seperti sebelumnya serta meningkatkan kualitas tidur. 

Gardenia. (PIXABAY/paulbr75)

2. Gardenia

Tanaman ini kerap disebut kacapiring dan masuk dalam ordo Gentianales

Tanaman ini berdaun hijau, sementara bunganya berwarna putih dengan tajuk melingkar dan bergelombang seperti bunga mawar. 

Baca Juga: Mengenal Manfaat Pohon Kelapa untuk Manusia, Materi Kelas 3 SD Tema 8

Bunganya memiliki aroma yang menyegarkan sehingga cocok dijadikan pilihan untuk pengharum ruangan alami

Memiliki tanaman hias untuk pengharum ruangan bukan berarti mengabaikan perawatannya, ya.

Teman-teman bisa meletakannya dekat jendela yang terpapar sinar matahari. Ini karena gardenia membutuhkan cahaya matahari dan kelembapan tinggi.  

Sedap malam. (PIXABAY/suvajit)