3 Fungsi Microsoft Power Point, Lengkap dengan 10 Fitur Pentingnya

By Thea Arnaiz, Jumat, 13 Mei 2022 | 15:30 WIB
Kegunaan Microsoft PowerPoint, karena dapat membantu pekerjaan kita lebih ringan dan cepat. (Foto oleh Startup Stock Photos dari Pexels)

7. Tema 

Microsoft Power Point juga menyediakan fitur tema yang dapat digunakan secara gratis. Dengan tema juga, tampilan Microsoft Power Point terlihat menarik.

Tema ini sebenarnya juga ada yang berbayar dan tinggal kita gunakan jika sudah dibeli, kok. 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi TIK Kelas 6 SD, Apa Itu Bahasa Pemrograman Komputer?

8. Insert 

Fitur insert berguna ketika kita ingin memasukkan foto atau video ke dalam slide presentasi.

Dengan cara ini, tampilan slide jadi lebih menarik dan mempermudah kita menunjukkan video atau foto yang ingin ditampilkan. 

9. Morph 

Teman-teman bisa menggunakan fitur morph untuk mengubah teks menjadi bergerak.

Bahkan, bisa menyisipkan animasi sederhana ke dalam slide presentasi, lo. Presentasi pun tidak terlihat membosankan lagi dan terlihat menarik. 

10. Aksesibilitas 

Dengan fitur aksesibilitas pada Microsoft Power Point, kita bisa memeriksa kesalahan slide Power Point.

Sehingga bisa diperbaiki sebelum kita presentasikan dan dibagikan kepada audiens. 

Baca Juga: Contoh Perangkat Lunak Komputer Berdasarkan Jenisnya 

Nah, itulah pengertian, kegunaan, dan fitur-fitur yang ada di perangkat lunak Microsoft Power Point. 

Tonton video ini, yuk! 

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.