Bobo.id - Burung bisa terbang tinggi hingga terlihat sangat kecil dari pandangan kita. Namun, burung juga punya batas tinggi untuk terbang, teman-teman.
Terhitung ada sebanyak 50 miliar jumlah burung yang hidup secara liar di Bumi, dengan beragam kemampuan terbangnya.
Ada burung willow bisa terbang sejauh 13.000 kilometer dalam sekali masa migrasi. Ada juga burung albatros bisa terbang selama berhari-hari bahkan berbulan-bulan tanpa mendarat.
Namun, tidak ada burung yang bisa terbang mencapai ketinggian ruang angkasa. Apa alasannya, ya? Yuk, cari tahu!
Alasan Burung Tidak Bisa ke Ruang Angkasa
Di Bumi, burung bisa terbang dengan penerapan prinsip Bernoulli. Apa itu prinsip Bernoulli?
Prinsip Bernoulli menyatakan bahwa, seiring udara bergerak di sekeliling sebuah benda, gerakan udara itu menciptakan tekanan pada benda.
Namun, di ruang angkasa, burung tidak bisa menggunakan prinsip Bernoulli ini. Apa kamu bisa menebak apa penyebabnya?
Ya, ruang angkasa merupakan ruang hampa udara. Tanpa adanya udara, burung tidak bisa terbang, teman-teman.
Baca Juga: Baru Tahu, Inilah Burung Terbang Terbesar di Dunia #AkuBacaAkuTahu
Dilansir dari Livescience, ruang angkasa disebut dengan ruang hampa udara yang tidak memiliki materi.
Dengan kehampaan yang ada di ruang angkasa inilah, menyebabkan tekanan di sana menjadi sangat rendah.
Di ruang angkasa, para astronaut saja harus memakai pakaian khusus karena kadar oksigen yang sedikit.
Menurut penelitian, dengan sedikitnya udara atau oksigen bisa membahayakan astronaut jika tidak mengenakan pakaian khusus tersebut.
Lagi pula, meskipun burung bisa terbang di ruang angkasa, mereka tidak bisa menelan makanan.
Sebab di Bumi burung mengandalkan gravitasi untuk membantunya mendorong makanan ke perut.
Sementara di ruang angkasa, yang gaya gravitasinya sedikit, menyebabkan benda-benda di sana melayang, bahkan manusia.
Gravitasi di ruang angkasa mengakibatkan asteroid, bintang, planet, tata surya, dan galaksi, berada di wilayah yang saling berdekatan.
Namun, gravitasi yang sedikit ini sekaligus membuat adanya ruangan kosong di antara planet, bintang, dan galaksi.
Baca Juga: Baru Tahu, Ternyata Ini Alasan Burung Suka Mandi Menggunakan Debu
Kemampuan Burung untuk Terbang Jauh
Burung memang tidak bisa terbang setinggi ruang angkasa, namun burung bisa terbang jauh hingga ribuan kilometer karena melakukan migrasi.
Di Bumi, ada sekitar 10.000 spesies burung, dan setengah dari jumlah tersebut dapat bermigrasi.
Di belahan bumi bagian utara, terdapat banyak burung migran dengan jenis paling beragam.
Yang paling terkenal yaitu burung godwits, yang berhasil menempuh jarak hingga 12.000 kilometer antara Alaska dan Selandia Baru, selama 11 hari.
Sedangkan burung Great Snipe, bisa menempuh jarak 6.700 kilometer dengan kecepatan 96 km/jam.
Kuis! |
Bagaimana perbedaan gravitasi di Bumi dan di ruang angkasa? |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.