Dari Mana Asal Warna Pink dari Bulu Flamingo? Ini 4 Fakta Unik Flamingo

By Amirul Nisa, Sabtu, 14 Mei 2022 | 19:15 WIB
Mengenal asal warna pink dari burung flamingo. (Alexas_Fotos/pixabay)

Cara hewan ini mencari makan membuatnya membutuhkan perlindungan dari anggota kelompoknya. Flamingo mencari makan dengan memasukan kepala ke air sehingga bisa dengan mudah diserang.

Hidup berkelompok juga membuat hewan ini akan memiliki pasangan dalam satu kelompok dan bisa bekerja sama dalam mengurus anak.

Pasangan burung flamingo akan bersama-sama mengasuh anaknya hingga bisa mencari makan sendiri.

4. Teknik Mencari Makan yang Unik

Mencari makanan berupa udang dan alga membuat hewan ini memiliki cara unik untuk berburu.

Baca Juga: Wow! Penelitian Ini Mengungkap Flamingo Juga Punya Teman Akrab

Flamingo akan mencari makan dengan cara mengaduk lumpur dan air dengan menggunakan kaki panjangnya yang berselaput.

Setelah menemukan makanan, hewan ini akan memasukan kepala ke dalam air dengan leher panjangnya.

Nah, itu tadi beberapa fakta unik tentang burung flamingo yang mungkin belum teman-teman ketahui.

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.