Selain itu, diare biasa pada anak-anak seperti kita juga memiliki gejala khas.
Diare biasa umumnya didahului dengan demam, kemudian muntah dua sampai tiga kali, baru kemudian diikuti diare.
Setelah demam, diare biasa umumnya dibarengi dengan rasa kembung dan mulas yang bisa sembuh dengan obat-obatan dalam hitungan hari.
Diare Gejala Hepatitis Akut
Diare yang merupakan gejala hepatitis akut misterius akan dilanjutkan dengan tanda-tanda atau gejala yang lainnya.
Saat mengalami gejala diare gejala hepatitis akut, kita akan merasa sakit perut dan demam, serta akan mengalami perubahan warna kelopak mata dan kulit menjadi kekuningan.
Lalu, perubahan warna kuning itu kemudian akan berlanjut ke area kulit badan.
Selain itu, warna urin pun akan berubah menjadi pekan menyerupai air teh.
Diare gejala hepatitis akut juga menyebabkan warna kotoran pucat dan berlendir.
Selain itu, diare gejala hepatitis akut juga selalu disertai demam, mual dan muntah, nyeri perut, dan nyeri sendi.
Jika teman-teman mengalami gejala diare, teman-teman tak perlu panik.