Bobo.id - Untuk mendapatkan hidup sehat, tidak hanya menerapkan pola gaya hidup sehat, namun juga menjaga kebersihan area rumah.
Selain kamar tidur dan dapur, kamar mandi perlu diperhatikan kebersihannya.
Ini karena paling tidak dua kali sehari kita menggunakan kamar mandi untuk membersihkan diri.
Jika jarang dibersihkan, kamar mandi akan menimbulkan noda yang menumpuk hingga menjadi kerak.
Selain itu, tempatnya yang lembap membuat kamar mandi mudah jadi sarang bakteri, kuman, maupun penyakit.
Untuk itu, membersihkan kamar mandi ada baiknya menjadi agenda rutin kita yang tidak boleh terlewatkan.
Biasanya kita akan membersihkan kamar mandi menggunakan larutan pembersih. Namun, ternyata ada bahan alami yang bisa kita gunakan untuk membersihkannya, lo.
Penasaran? Yuk, kita cari tahu bersama.
1. Cuka
Baca Juga: Jangan Sampai Berbau Tak Sedap, Ini 6 Cara Mudah Harumkan Kamar Mandi di Rumah
Tahukah teman-teman? Cuka jauh lebih dari sekadar bumbu masakan, lo. Cuka, bisa kita jadikan untuk menghilangkan noda atau kerak di kamar mandi.
Cuka jadi bahan asam alami yang berfungsi membantu melarutkan endapan mineral air keras yang bisa menyebabkan noda dan penumpukan membandel di kamar mandi.