Jangan sampai terlambat, sehingga penyakitnya cepat disembuhkan.
4. Tidak Bersosialisasi
Kucing juga seperti manusia, mereka butuh teman bermain dan berinteraksi.
Jadi, sesekali teman-teman meluangkan waktu untuk mengajak anak kucing bermain.
Kita juga bisa memeluk, mengelus, atau menggendongnya.
Baca Juga: Kenapa Sebaiknya Kucing Tidak Diberi Nasi? Ini Penjelasannya
Dengan kebiasaan ini, anak kucing akan terbiasa dengan kita dan merasa disayang.
5. Tidak Mengambil Foto Anak Kucing
Selama masih kecil, teman-teman seharusnya banyak mengambil foto anak kucing.
Karena, mereka masih mungil dan menggemaskan. Apalagi, fotonya juga bisa kita jadikan kenang-kenangan, lo.
Nah, itulah beberapa kesalahan yang kurang teman-teman perhatikan ketika merawat anak kucing.
Mulai dari membiarkan anak kucing keluar rumah hingga tidak mengambil banyak foto ketika kucing masih kecil.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.