5 Bahan Rumahan Ini Ampuh Bersihkan Noda di Sepatu Putih, Salah Satunya Sabun Pencuci Piring

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 2 Juni 2022 | 17:30 WIB
Cara membersihkan sepatu yang menguning. (PIXABAY/epicantus)

Bobo.id - Sepatu putih kini semakin banyak digemari oleh banyak masyarakat Indonesia. 

Ini karena warnanya yang netral sehingga cocok dipadukan dengan berbagai macam warna pakaian. 

Walau begitu, sepatu putih membutuhkan perawatan ekstra dibandingkan dengan sepatu warna lain. 

Ini karena warna putih yang mudah terkena noda membandel yang bisa mengurangi tampilannya. 

Untuk itu, penting untuk menjaga sepatu putih agar tetap bersih dan warnanya tidak menguning. 

Tenang saja, teman-teman bisa menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah untuk membersihkannya.

Apa saja? Yuk, kita cari tahu bersama!

1. Soda Kue dan Cuka Putih

Baking soda dan cuka putih jadi bahan dapur yang sudah tidak asing lagi di telinga kita. 

Baca Juga: Tidak Melepas Sepatu Sebelum Masuk Rumah? Hati-Hati Bisa Bikin Muntah Hingga Diare

Selain digunakan untuk memasak, ternyata dua bahan ini juga dapat membersihkan sepatu putih, lo. 

Untuk menggunakannya, teman-teman bisa mencampurkan satu sendok makan (sdm) cuka putih dan satu sdm baking soda dengan satu sdm air panas.