Baru Tahu! 7 Spesies Hewan Ini Dianggap Paling Pendiam, Ada yang Tak Punya Pita Suara

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 5 Juni 2022 | 13:00 WIB
Hewan paling pendiam. (PIXABAY/Alexas_Fotos)

Bobo.id - Ada jutaan spesies hewan di bumi ini, semuanya memiliki keunikannya masing-masing. 

Salah satu keunikannya adalah suara. Kita bisa mengenali hewan hanya dengan suaranya saja.

Kita sering mendengar anjing yang menggonggong, kucing yang mengeong, suara burung berkicau. 

Bahkan saat di kebun binatang, kita bisa mendengar suara harimau hingga gajah yang memiliki suara sangat keras. 

Namun, ternyata ada hewan yang dianggap pendiam dan paling hening, lo. Bahkan ada yang tidak memiliki pita suara, teman-teman. 

Apa saja? Yuk, kita cari tahu bersama!

1. Siput

Siput termasuk hewan pendiam, ini karena siput tidak memiliki pita suara seperti hewan lainnya. 

Bahkan, siput juga termasuk spesies hewan yang tidak bisa mendengar, lo. 

Baca Juga: Punya Tanduk di Dahi, 5 Hewan Ini Disebut Mirip Unicorn dalam Negeri Dongeng #MendongenguntukCerdas

Suara siput berasal dari tubuhnya yang masuk dan keluar dari cangkangnya. Kita juga bisa mendengarnya saat mereka memakan daun. 

Lalu, bagaimana mereka berkomunikasi dengan sesamanya?