BERITA POPULER: Cara Mengatasi Kucing Liar yang Suka Buang Kotoran Sembarangan hingga Bahaya Begadang untuk Kesehatan

By Sarah Nafisah, Rabu, 8 Juni 2022 | 10:00 WIB
Cara aman mengusir kucing liar yang suka buang kotoran sembarangan. (Pxhere)

Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita populer apa saja di situs Bobo.id pada Selasa, 7 Juni 2022, yuk!

Ada artikel tentang cara mengusir kucing liar yang suka buang kotoran sembarangan hingga bahaya stroke karena terlalu sering begadang.

1. Ramai Dibicarakan, Apa Benar Stasiun Gambir Akan Ditutup? Begini Penjelasan Kemenhub

Akhir-akhir ini beredar kabar bahwa stasiun Gambir Jakarta akan ditutup.

Kabar stasiun Gambir Jakarta akan ditutup atau dihentikan operasinya ini banyak dibicarakan oleh pengguna internet.

Padahal, stasiun Gambir adalah salah satu stasiun ikonik Jakarta, teman-teman.

Teman-teman yang bertempat tinggal di Jakarta pasti tahu stasiun Gambir yang menjadi salah satu stasiun kebanggaan warga Jakarta.

Lantas, benarkah kabar bahwa stasiun Gambir akan ditutup?

Simak penjelasannya di sini: LINK

Baca Juga: BERITA POPULER: Tips Agar Wangi Lilin Aroma Terapi Tahan Lama hingga 7 Hal yang Bisa Bikin Handphone Meledak

2. Kucing Liar Suka Buang Kotoran di Halaman Rumah? Ini 6 Cara Aman Mengusirnya

Terkadang kita sebal apabila ada kucing liar suka buang kotoran atau eek sembarangan di halaman rumah kita.