Contoh Soal dan Pembahasan Jenis-Jenis Pembangkit Listrik dari Energi Alternatif

By Grace Eirin, Selasa, 14 Juni 2022 | 07:00 WIB
Contoh soal UKK IPA kelas 4 SD tentang jenis-jenis pembangkit listrik. (Gustavo Fring/pexels)

Bobo.id - Dengan adanya sumber daya alam terbarukan, manusia bisa memanfaatkan energi alternatif untuk membantu pembangkit listrik. 

Energi alternatif adalah energi yang digunakan untuk menggantikan energi dari bahan bakar fosil karena minyak bumi sudah mulai menipis. 

Dalam pemanfaatannya sebagai pembangkit listrik, energi alternatif disebut sebagai energi ramah lingkungan.

Mari kita cari tahu apa saja contoh energi alternatif yang digunakan sebagai pembangkit listrik dari contoh soal berikut. 

1. Apa nama alat yang dapat mengubah energi matahari menjadi listrik? 

Pembahasan: 

Matahari dapat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan, salah satunya sebagai energi alternatif. 

Sinar matahari dapat digunakan sebagai pembangkit listrik. Pembangkit listrik tersebut dinamakan pembangkit listrik tenaga surya (PLTS). 

Benda atau alat yang digunakan untuk PLTS disebut panel surya, yang terdiri dari cermin, menara, dan mesin. 

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan Materi Senam Ketangkasan, Buku Siswa PJOK Kelas 5 SD

Panel surya dimanfaatkan dengan cara mengubah sinar matahari menjadi energi listrik.

Ketika cahaya matahari menabrak permukaan panel surya, menyebabkan elektron pada panel surya bergerak. Gerakan ini melalui suatu konduktor yang menghasilkan arus listrik.