5 Macam Teknik Mengoper Bola Basket, Materi Penjaskes Kelas 6 SD/MI

By Thea Arnaiz, Kamis, 23 Juni 2022 | 08:00 WIB
Macam-macam teknik operan bola basket yang perlu diketahui. (Foto oleh Andrea Piacquadio/pexels)

1. Chest pass 

Chest pass atau operan dada adalah teknik operan yang paling umum dilakukan.

Caranya, bola basket yang dipegang dengan kedua telapak tangan harus dibawa ke depan dada dan tekuk kedua siku.

Lalu, lemparkan bola basket dengan dorongan siku yang menekuk. 

2. Overhead pass 

Teknik overhead pass atau operan di atas kepala bisa membuat bola basket yang kita pegang terlempar jauh ke teman satu tim yang jaraknya jauh.

Apalagi, jika kita sedang dikepung lawan, sehingga kita tetap bisa bertahan.

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 8, Sebutkan Contoh Perbuatan yang Mencerminkan Sikap Mandiri!

Caranya, bawalah bola dengan kedua telapak tangan dan posisikan di atas kepala dengan posisi siku menekuk.

Dengan dorongan dari siku, nantinya bola basket bisa terlempar jauh. 

3. Behind the back pass 

Teknik operan behind the back pass atau operan belakang punggung bisa kita lakukan jika kita dihalau lawan dan digunakan untuk menipu lawan.