Apa Arti 'Which Is' dan 'At Least' Beserta Contoh Kalimatnya?

By Niken Bestari, Jumat, 24 Juni 2022 | 09:00 WIB
Arti kata which is dan at least, yang sering disisipkan dalam percakapan kita. (Pixabay)

Bobo.id - Dalam percakapan bahasa Indonesia gaul, kita tentu pernah mendengar frasa bahasa Inggris which is dan at least.

Apa arti dari which is dan at least, yang bahkan sering sering diucapkan oleh anak-anak seperti kita dan kakak-kakak remaja, ya?

Menambahkan frasa pendek bahasa Inggris pada percakapan sehari-hari ini sudah tak asing, tapi kita harus mengetahui artinya dulu.

Yuk, kita ketahui arti dari which is dan at least supaya kita paham dan bisa menggunakan kedua frasa ini depan tepat pada percakapan kita.

Arti Which Is dan At Least dan Contoh Kalimatnya

Which Is

Which adalah salah satu bentuk relative pronouns.

Nah, selain which, relative pronouns ini ada beberapa lagi, yakni who, whom, whose, dan that.

Arti relative pronouns dalam bahasa Indonesia adalah 'yang', tergantung pada objek-nya.

Baca Juga: 9 Cara Bilang 'Saya Lelah' dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

Which sendiri memiliki objek it, umumnya hewan, tumbuhan, dan benda tak hidup lainnya.

Nah, which is ini dalam bahasa Indonesia setara dengan frasa 'yang mana'.