Cara Beri Selamat pada Teman yang Lulus Seleksi Sekolah dalam Bahasa Inggris

By Niken Bestari, Jumat, 1 Juli 2022 | 14:30 WIB
Contoh ucapan selamat pada teman yang lolos seleksi masuk sekolah. (PIXABAY)

Bobo.id - Sekarang waktunya pergantian kelas dan jenjang pendidikan bagi para siswa, termasuk teman-teman.

Teman-teman yang kelas 6 SD, 9 SMP, dan 12 SMA sedang bersiap untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Sekarang adalah waktunya pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dan ujian masuk universitas bagi kakak-kakak yang baru lulus SMA.

Jika ada teman kita yang lulus seleksi masuk sekolah impian, tak ada salahnya kita mengucapkan selamat, lo.

Untuk lebih berkesan, kita bisa memberi ucapan selamat pada teman yang lulus seleksi masuk sekolah dalam bahasa Inggris.

Kenapa mengucapkan pakai bahasa Inggris? Selain lebih berkesan, kita juga bisa berlatih dan menambah kosakata bahasa Inggris baru, lo.

Apa saja ucapan selamat pada teman yang lulus seleksi masuk sekolah dalam bahasa Inggris?

Simak contoh-contoh berikut ini!

Ucapan Selamat Lulus Seleksi Masuk Sekolah dalam Bahasa Inggris

 Baca Juga: Contoh-Contoh Kalimat Pujian dalam Bahasa Inggris

- We wish you good teachers, new friends and lots of success in school. May the world open his door of knowledge to you!

(Kami berharap kamu dapat guru yang baik, teman baru dan banyak kesuksesan di sekolah. Semoga dunia membuka pintu pengetahuannya untuk Anda!)

- Congratulations to your successful school enrollment. I wish that you gain so much knowledge and experiences!

(Selamat atas keberhasilan pendaftaran sekolahmu. Saya berharap kamu mendapatkan begitu banyak pengetahuan dan pengalaman!)

- Congratulations for being accepted to your dream school! Happy studying and evolving!

(Selamat telah diterima di sekolah impianmu! Selamat belajar dan berkembang!)

- Your hard work finally paid off with this successful school enrollment. Welcome to the next level. You can do it!

(Kerja kerasmu akhirnya terbayar dengan pendaftaran sekolah yang sukses ini. Selamat datang di tingkat berikutnya. Kamu bisa melakukannya!)

- You are so amazing for taking this big step. Wish you have more fun, knowledge, and good experiences in your new school.

 Baca Juga: 6 Cara Ucapkan 'Selamat Makan' dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

(Kamu sangat luar biasa untuk mengambil langkah besar ini. Semoga Anda memiliki lebih banyak kesenangan, pengetahuan, dan pengalaman baik di sekolah baru Anda.)

- Congratulations for your school enrollment. Your parents must be so proud.

(Selamat atas pendaftaran sekolahmu. Orang tuamu pasti sangat bangga.)

- You are finally a student of your dream school. Study hard and make yourself proud!

(Kamu akhirnya menjadi murid sekolah impian Anda. Belajar dengan giat dan buat dirimu bangga!)

Teman-teman, itulah contoh ucapan pada teman yang lulus seleksi masuk sekolah.

Ucapan selamat pada teman bisa membuat hubungan dengan teman membaik, lo.

Jika ada teman yang lulus seleksi masuk sekolah, jangan lupa mengucapkan selamat, ya!

Apakah teman-teman juga sudah sukses mendaftar di sekolah impian juga?

----

Baca Lagi

Contoh-contoh ucapan selamat pada teman yang lolos seleksi masuk sekolah (halaman 2-3)

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.