Anjing butuh menyesuaikan diri dengan lingkungan barunya. Namun, karena terlalu takut dengan lingkungan baru itu, anjing menjadi cemas.
Akibatnya, anjing akan merasa lemas dan sulit makan. Perasaan cemas memang bisa menyebabkan anjing sulit makan, teman-teman.
Jika kamu menemaninya saat kondisi anjing sedang stres atau cemas, bisa jadi anjing mulai bersemangat kembali.
Pastikan juga makanan yang kamu berikan bukanlah makanan yang tidak disukainya. Sebab, ketika anjing tidak suka makanan tertentu, anjing tidak akan memakannya.
Cara Mengatasinya
Anjing yang sudah mengalami lemas dan membuatnya tidur secara berlebihan, sebaiknya diperiksa ke dokter hewan.
Dengan berkunjung ke dokter hewan, kita menjadi tahu penyebab pasti anjing menjadi lebih lemas dari biasanya.
Baca Juga: 6 Penyebab Anjing Sering Menggonggong saat Tengah Malam, Sudah Tahu?
Rata-rata anjing tidur dengan waktu hingga 12 jam, dalam jarak waktu yang berbeda-beda. Namun, anjing juga bisa tidur berlebihan dengan ditandai hal sebagai berikut.
- Pola tidur anjing berubah
- Anjing terlalu banyak tidur hingga lupa makan dan minum.
- Anjing tiba-tiba tertidur saat masih diajak bermain.