Ciri Khas Flora yang Tumbuh di Gurun adalah Daun Kecil, Ini Penjelasannya

By Amirul Nisa, Selasa, 12 Juli 2022 | 17:50 WIB
Ada banyak ciri-ciri flora di gurun yang mungkin belum teman-teman ketahui. (wirestock/freepik)

Bobo.id - Ciri khas flora yang tumbuh di gurun tentu akan berbeda dengan tempat lainnya.

Setiap makhluk hidup akan memiliki ciri yang berbeda-beda sesuai dengan tempat tinggal atau habitatnya, begitu juga dengan berbagai tumbuhan yang ada di gurun.

Semua makhluk hidup termasuk tumbuhan akan melakukan berbagai cara untuk bisa beradaptasi dengan lingkungan tempatnya tingal.

Hal itu dilakukan agar bisa bertahan hidup pada ekosistem yang ditempati.

Dari semua ekosistem yang ada, kali ini kita akan belajar tentang ekosisitem gurun yang tentu dihuni beragam makhluk hidup.

Dengan suhu tinggi dan kering, gurun tentu akan memiliki ciri khusus pada berbagai makhluk hidup termasuk tumbuhan.

Berikut akan dijelaskan beberapa ciri-ciri flora yang ada di gurun, sehingga teman-teman bisa membedakannya.

1. Berdaun Kecil

Ciri pertama dari flora yang ada di gurun adalah bagian daun dari setiap tumbuhan akan berukuran kecil.

Baca Juga: 8 Flora di Pulau Kalimantan, ada Jenis Buah hingga Bunga

Ukuran daun tersebut merupakan salah satu bentuk adaptasi dari tumbuhan untuk bisa bertahan hidup di ekosistem gurun yang ditempati.

Daun yang kecil akan membantu mengurangi jumlah penguapan yang terjadi.