Anjing Polisi Militer yang Berjasa dan Pemberani, Ini 7 Jenisnya

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 14 Juli 2022 | 17:00 WIB
Jenis ras anjing polisi militer. (freepik/wirestock)

Bobo.id - Untuk menjalankan tugasnya, polisi dan militer seluruh dunia sering menggunakan bantuan anjing terlatih. 

Beberapa ditugaskan dalam pekerjaan aktif, seperti mengejar penjahat atau menyerang dalam situasi yang mengerikan. 

Beberapa lainnya ditugaskan untuk pekerjaan investigasi, seperti mengendus obat, deteksi bom, dan pekerjaan pencarian korban.

Anjing yang diberi amanat untuk membantu militer ini dipilih berdasarkan ras yang memang memiliki kemampuan lebih untuk melaksanakan tugas kepolisian. 

Ini karena tidak semua ras anjing mampu melakukannya dan hanya ras tertentu yang masuk dalam kategori anjing polisi militer. 

Apa saja? Kita cari tahu bersama, yuk!

1. German Shepherd

Jenis anjing polisi militer pertama adalah german shepherd, teman-teman. Anjing ini digunakan karena memiliki karakter yang kuat, gesit, berotot, dan waspada. 

Selain itu, jenis anjing ini mudah dilatih untuk berbagai tugas. Kepribadiannya yang berani membuatnya cakap dalam segala hal. 

Baca Juga: 7 Jenis Anjing Galak dan Berbahaya yang Wajib Diwaspadai

Ras anjing ini biasanya digunakan pada sebagian besar unit K9, yang merupakan anjing yang dilatih secara khusus untuk melaksanakan tugas tertentu. 

K9 yakni simbol atau lambang kesatuan anjing pekerja di seluruh dunia baik untuk kalangan militer, kepolisian, dan kalangan sipil atau swasta.