Daftar Negara ASEAN: Profil Singkat dan Tanggal Bergabung

By Amirul Nisa, Selasa, 19 Juli 2022 | 16:00 WIB
Mengenal profil singkat 10 negara yang tergabung dalam organisasi ASEAN. (asean.usmission.gov)

Bobo.id - Dalam Association of Southeast Asian Nations (ASEAN) ada 10 daftar negara yang perlu teman-teman kenai melalui profil singkat berikut.

Sebelum mengenali profil singkat setiap anggota ASEAN, kita harus kenali dulu organisasi di Asia Tenggara ini.

ASEAN merupakan organisasi geopolitik dan ekonomi yang beranggotakan berbagai negara di wilayah Asia Tenggara.

Organisasi ini muncul setelah adanya pertemuan di Bangkok yang dihadiri oleh lima negara di Asia Tenggara, yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.

Pertemuan yang terjadi di Bangkok itu berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 5-8 Agustus 1967.

Dari pertemuan itu terbentuklah Deklarasi Bangkok yang ditandatangani wakil dari lima negara tersebut.

Setiap wakil negara tersebut adalah Adam Malik dari Indonesia, Narciso R. Ramos dari Filipina, Tun Abdul Razak dari Malaysia, S. Rajaratnam dari Singapura, dan Thanat Khoman dari Thailand.

Deklarasi Bangkok itu berisi sebuah kesepakatan untuk membentuk organisasi regional yang disebut ASEAN.

Ada beberapa alasan kenapa ASEAN dibentuk, seperti adanya kepentingan untuk bersama-sama menjaga stabilitas ekonomi dan sosial dan berbagai alasan lainnya.

Baca Juga: Faktor Pendorong dan Penghambat Kerja Sama Negara-Negara ASEAN

Dengan asalan tersebut ada beberapa tujuan yang ingin dicapai dari adanya ASEAN

Tujuan ASEAN