Bobo.id - Setiap sila pada Pancasila akan memiliki makan dan pengamalan yang berbeda-beda.
Kali ini akan dibahas materi PPKn kelas 3 SD tentang makan dan cara pengamalan sila pertama Pancasila.
Pancasila merupakan dasar negara atau ideologi yang dimiliki bangsa Indonesia dan memiliki banyak nilai yang bisa diterapkan dalam kehidupan.
Seperti namanya, panca memiliki arti lima dan sila berarti prinsip atau asa. Sehingga Pacasila merupakan lima asas yang menjadi dasar dari bangsa Indonesia.
Untuk menerapkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, tentu penting untuk memahami makna dari setiap sila.
Sekarang kita akan mempelajari sila pertama dari Pancasila terlebih dahulu.
Sila pertama pada Pancasila ini berbunyi "Ketuhanan Yang Maha Esa" yang digambarkan dengan lambang berbentuk bintang berwarna emas.
Makna Sila Pertama
Untuk mengetahui makna dari sila pertama ini, kita akan bahas dari lambang pada sila ini.
Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Persatuan dan Kesatuan dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara
Sila pertama ini digambarkan dengan lambang bintang yang berwarna emas terang.
Lambang ini memiliki arti sebagai bentuk kepercayaan akan adanya Tuhan Yang Maha Esa.
Selain itu, pada lambang bintang ini memiliki sudut sebanyak lima yang menggambarkan adanya beberapa kepercayaan yang ada di Indonesia.
Dengan perbedaan itu, lambang bintang menjadi pemersatu yang tetap memberikan kebebasan pada masyarakat Indonesia untuk memilih keyakinan masing-masing.
Sedangkan warna emas pada bintang ini memiliki arti menyinari kehidupan atau menjadikan jalan ke arah kebenaran.
Meski adanya perbedaan, lambang bintang ini membuat masyarakat harus mampu bersikap menghormati dan menjaga toleransi.
Dengan makna itu, sila pertama ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari dengan beberapa cara.
Penerapan Sila Pertama
1. Saling menghormati antar sesama manusia walau memiliki keyakinan yang berbeda.
Baca Juga: Cari Jawaban Materi PPKn Kelas 3 SD, Apa yang Dimaksud Dengan Bersyukur?
2. Tidak memaksakan suatu agama atau kepercayaan kepada orang lain.
3. Selalu hidup rukun dan damai dengan semua manusia walau berbeda keyakinan.
4. Selalu menjalankan perintah agama masing-masing tanpa saling mengganggu.
5. Tidak memilih-milih teman berdasarkan agama atau keyakinan.
6. Selalu saling tolong menolong dengan semua orang tanpa memilih-milih.
7. Saling menghargai kepercayaan dan agama yang dianut setiap orang yang bisa berbeda-beda.
8. Selalu menghargai dan tidak menggagu hari besar atau ibadah setiap agama yang ada di Indonesia.
Nah, itu tadi makna dan beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menerapkan sila pertama.
----
Kuis! |
Apa simbol dari sila pertama pada Pancasila? |
Petunjuk: Cek di halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.