5 Cara Ampuh Bersihkan Tungau di Kasur dan Sofa, Bisa Gunakan Bahan Alami

By Fransiska Viola Gina, Senin, 25 Juli 2022 | 16:45 WIB
Cara ampuh menghilangkan tungau di kasur dan sofa. (PIXABAY/makamuki0)

Sebab, seringkali tungai suka bersarang di tempat tersembunyi yang jarang dijangkau oleh manusia. 

Tak hanya tungau saja, seluruh kotoran dan debu yang tersembunyi di sana pun bisa terangkat dan jadi bersih kembali. 

4. Memanfaatkan Soda Kue

Kalau cuaca sedang tidak mendukung sehingga tidak bisa menjemur kasur dan sofa di bawah sinar matahari, maka kita bisa menggunakan soda kue. 

Tenang saja, caranya mudah kok, kita hanya perlu menaburkan soda kue di atas kasur dan sofa lalu mendiamkannya selama beberapa jam.

Baca Juga: Jangan Biarkan Debu dan Tungau Menumpuk di Rumah, Ikuti 7 Tips Ampuh Membasminya

Soda kue akan memecah asam dan menyerap kelembapan atau bau yang tersisa pada kasur, teman-teman. 

O iya, saat melakukannya biarkan jendela dan pintu terbuka agar sinar matahari dan cahaya dapat masuk ke dalam kamar. 

Nah setelah dibiarkan beberapa jam, kita bisa menggunakan vacuum cleaner untuk membersihkan sisa soda kue di permukaan kasur. 

5. Menggunakan Bunga Lavender

Siapa yang tak mengenal bunga lavender, bunga dengan aroma wangi yang sering digunakan sebagai pengharum ruangan. 

Bunga lavender mempunyai aroma yang wangi bagi manusia, namun ternyata tungau tidak menyukainya. 

Cara menggunakna bunga lavender untuk menghilangkan tungai adalah dengan menyemprotkan minyak lavender ke tempat yang jadi sarang tungau.

Selain itu, bunga lavender yang dikeringkan juga bisa menjadi bahan alami pencegah tungau datang kembali. 

Teman-teman bisa membngkus bunga lavender kering ke dalam kain, kemudian letakkan di kasur dan sofa untuk mencegahnya kembali. 

Baca Juga: Bisa Jadi Sarang Tungau, Lakukan Cara Ini untuk Cuci Bantal yang Sudah Menguning

Nah, itulah lima hal yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan tungau di kasur dan sofa. Selamat mencoba!

 

----

Kuis!

Apa akibat yang bisa ditimbulkan dari keberadaan tungau?

Petunjuk: cek di halaman 1!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.