Tak Banyak Orang Tahu, Ini 5 Dampak Buruk Akibat Kebiasaan Menggigit Kuku bagi Kesehatan

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 28 Juli 2022 | 16:30 WIB
Bahaya kebiasaan menggigit kuku. (freepik/8photo)

4. Sakit Perut

Kebiasaan menggigiti kuku ternyata juga bisa membahayakan kondisi perut dan pencernaan kita, teman-teman. 

Ini karena adanya bakteri di tangan kita yang memang biasanya sering bersembunyi di balik kuku. 

Sehingga apabila kita terus menggigitnya, maka bakteri itu akan masuk ke dalam tubuh kita dan menyebabkan sakit perut dan diare. 

Tak hanya itu saja, bakteri yang masuk ke saluran pencernaan juga bisa menyebabkan flu hingga gangguan virus pada perut yang cukup serius. 

Baca Juga: Rutin Potong Kuku agar Terhindar dari Berbagai Masalah Kesehatan, Salah Satunya Cantengan

 

5. Pertumbuhan Kuku Tidak Normal

Selain berdampak buruk pada kesehatan, ternyata kebiasaan menggigit kuku ini juga bisa membuat pertumbuhan kuku menjadi tidak normal. 

Ya, kebiasaan ini akan membuat kuku tumbuh ke adalam atau biasa disebut sebagai kondisi cantengan. 

Di dalam kuku kita ada yang dinamakan lapisan generatif atau matriks. Lapisan ini berfungsi jadi pondasi ketika kuku akan tumbuh. 

Nah, jika kebiasaan ini dilanjutkan, maka lapisan ini akan rusak dan menyebabkan pertumbuhan kuku menjadi tidak normal. 

 

Itulah lima risiko yang bisa terjadi pada tubuh kita jika kita memiliki kebiasaan menggigit jari. Mulai sekarang jangan lakukan lagi, ya. 

----

Kuis!

Apa masalah yang akan terjadi pada gigi akibat kebiasaan menggigit kuku?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.