BERITA POPULER: 7 Buah yang Tinggi Kadar Gula hingga 4 Penyakit yang Bisa Menyerang Ginjal

By Sarah Nafisah, Senin, 8 Agustus 2022 | 10:15 WIB
Pisang, salah satu buah yang punya kadar gula tinggi. (PIXABAY/TheDigitalArtist)

Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita populer apa saja di situs Bobo.id pada Minggu, 7 Agustus 2022, yuk!

Ada artikel tentang tujuh buah yang tinggi kadar gula hingga empat penyakit yang bisa menyerang ginjal.

1. Harus Dihindari Pasien Diabetes, Ini 7 Buah dengan Kadar Gula Tinggi

Buah memang termasuk jenis makanan yang menyehatkan, namun setiap jenisnya memiliki kandungan gula yang berbeda-beda.

Karena itu, tidak semua jenis buah akan cocok dikonsumsi oleh setiap orang dengan kondisi kesehatan tertentu. Seperti pasien diabetes yang perlu untuk mengurangi asupan gula harian.

Asupan gula yang berbahaya bagi orang diabetes bukan hanya butiran gula pasir, tapi berbagai jenis makanan manis termasuk buah.

Ada beberapa jenis buah yang memiliki rasa manis karena tingginya kadar gula di dalamnya.

Tentu saja jenis buah tersebut tidak akan cocok dikonsumsi oleh pasien diabetes atau untuk mengonsumsinya harus dibatasi.

Berikut tujuh jenis buah dengan kadar gula tinggi yang baiknya dihindari oleh pasien diabetes: LINK

Baca Juga: BERITA POPULER: 5 Bahaya Tidur dengan Lampu Menyala hingga Anjing yang Memeluk Sahabatnya Setelah 2 Tahun Terpisah

2. Mengapa Kereta Api Tidak Bisa Berhenti Mendadak? Ternyata Ini Alasannya

Kereta api merupakan alat transportasi umum darat yang memiliki jalur khusus atau jalur cepat, teman-teman.