Contoh Soal Kalimat Pengembang yang Bisa Jadi Media Belajar

By Amirul Nisa, Jumat, 12 Agustus 2022 | 13:00 WIB
Melalui beberapa contoh soal kalimat pengembang ini, teman-teman bisa belajar tentang berbagai jenis paragraf. (freepik)

Bobo.id - Untuk belajar tentang paragraf, teman-teman bisa menggunakan contoh soal kalimat pengembang berikut ini.

Saat belajar tentang paragraf, tentu teman-teman juga perlu belajar tentang kalimat pokok dan kalimat pengembang.

Dua jenis kalimat tersebut adalah penyusun dari sebuah pragraf dalam berbagai jenis tulisan.

Untuk mengenali sebuah paragraf baik atau tidak, dua jenis kalimat penyusunnya harus diperhatikan.

Terlebih pada kalimat pengembang yang akan menjadi penjelas dari kalimat pokok yang berpengaruh pada pola penulisan dan kenyamanan saat membacanya.

Kalimat pengembang adalah kalimat penjelas yang akan mendukung gagasan utama atau ide pokok dalam sebuah paragraf.

Dengan begitu, kalimat pengembang akan menjelaskan dan menguraikan sebuah gagasan pokok atau kalimat pokok.

Sebuah kalimat pengembang bisa berjumlah satu atau lebih sesuai keinginan penulis untuk menjabarkan gagasan pokoknya.

Namun, semua kalimat pengembang yang dibuat harus memiliki keterkaitan dengan kalimat pokok atau gagasan pokok.

Dengan begitu pemilihan kalimat pengembang akan sangat berpengaruh pada bentuk paragraf.

Agar bisa belajar tentang kalimat ini lebih jauh, coba simak contoh kalimat pengembang berikut ini.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Kalimat Pengembang? Ini Penjelasannya