3 Tipe Persebaran Fauna di Indonesia Berdasarkan Garis Wallace dan Garis Weber, Materi Kelas 5 SD Tema 1

By Fransiska Viola Gina, Sabtu, 13 Agustus 2022 | 08:30 WIB
Persebaran fauna di Indonesia berdasarkan garis wallace dan garis weber. (PIXABAY/Kathy_Buscher)

Bobo.id - Pada materi kelas 5 SD tema 1, teman-teman akan belajar tentang persebaran fauna di Indonesia.

Keanekaragaman fauna di Indonesia dipengaruhi oleh adanya garis wallace dan garis weber

Garis garis wallace dan garis weber adalah sebuah garis khayal yang memisahkan persebaran fauna di Indonesia menjadi 3 bagian. 

Garis Wallace merupakan garis batas yang memisahkan wilayah fauna tipe Asia dengan tipe peralihan. 

Garis ini membentang dari Selat Lombok, menuju Selat Makasasar, dan berakhir di Filipina bagian Selatan. 

Sementara itu, garis Weber adalah garis batas yang memisahkan wilayah fauna tipe peralihan dengan tipe Australis. 

Garis ini membentang dari Laut Arafuru menuju Laut Banda dan berkahir di Laut Maluku, teman-teman.

 

Berikut ini Bobo ingin memberikan informasi tentang persebaran fauna di Indonesia berdasarkan garis wallace dan garis weber. Simak, yuk!

1. Fauna Bagian Barat

Fauna bagian barat ini sering disebut juga dengan fauna tipe asiatis karena memiliki ciri yang hampir sama dengan fauna di Benua Asia. 

Wilayah yang meliputi fauna bagian barat, yakni Pulau Kalimantan, Pulau Jawa, Pulau Sumatra, dan Pulau Bali. 

Baca Juga: Fauna Tipe Peralihan: Pengertian, Ciri, dan Contohnya, Materi Kelas 5 SD Tema 1