Jarang Ada yang Tahu, Ini 5 Fakta Menarik tentang Pusar

By Thea Arnaiz, Jumat, 12 Agustus 2022 | 17:45 WIB
Pusar manusia yang punya fakta menarik dan jarang diketahui banyak orang. (Foto oleh Tima Miroshnichenko/pexels)

Tapi, tidak perlu panik, karena tidak semuanya merupakan bakteri jahat dan ada juga bakteri baik yang justru meningkatkan sistem kekebalan tubuh.  

4. Ada Dua Jenis Pusar 

Umumnya manusia mempunyai dua jenis pusar, yaitu “outie” dan “innie”. Perbedaan keduanya terjadi karena proses penyembuhan setelah pemotongan tali pusar.

Ada orang yang dipotong tali pusarnya dan lukanya mengering serta sembuh dengan menjorok ke dalam atau disebut pusar “innie”.

Sedangkan, ada beberapa orang yang mengalami proses penyembuhan luka potong tali pusar yang keluar atau disebut pusar “outie”.

Selain itu, pusar “outie" juga disebabkan karena umbilikus bengkak karena otot perut tidak bisa sembuh dengan sepenuhnya. 

5. Ada Orang yang Takut dengan Pusar 

Ketakutan manusia memang bermacam-macam, salah satunya takut pada pusar.

Ketakutan pada pusar ini bisa disebabkan karena berbagai macam hal, seperti takut pusar dipegang, jijik, atau takut ketika tali pusar dipotong maka akan memengaruhi isi perut.

Istilah untuk orang yang takut pusar ini disebut dengan omfalo fobia, apakah teman-teman termasuk orang yang takut pusar? 

Nah, itulah berbagai macam fakta menarik tentang pusar yang dimiliki oleh manusia. Mulai dari tidak hanya manusia yang punya pusar sampai ada yang takut dengan pusar. 

Baca Juga: Hampir Semua Manusia Memiliki Pusar di Perut, Apa Fungsinya, ya?

---

Kuis!
Apa fungsi tali pusar?
Petunjuk: Cek halaman 2!

Tonton video ini, yuk!  

----  

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.