Mengenal Pengertian dan Unsur dari Teks Deskripsi

By Amirul Nisa, Senin, 15 Agustus 2022 | 10:30 WIB
Mengenal teks deskripsi serta berbagai unsur yang melekat padanya. (Photo by Katerina Holmes from Pexels)

- Klasifikasi

Sedangkan klasifikasi merupakan sebuah unsur penyusun dengan sistem dari suatu kelompok.

Biasanya penyusunan akan disesuaikan dengan kaidah serta standar yang sebelumnya sudah ditetapkan oleh suatu kelompok tertentu.

Jadi pada teks deskripsi, akan ada penjelasan tentang topik pembahasan dari sudut pandang kelompok tertentu.

- Deskripsi

Dalam sebuah teks deskripsi tentu akan ada bagian deskripsi atau penjelasan tentang objek yang akan dibahasa dalam teks.

Penjelasan tersebut akan melibatkan seluruh panca indra dari penglihatan, pendengaran, penciuman, hingga perabaan.

Jadi akan ada penjelasan berupa ciri fisik termasuk ciri sifat dari suatu objek yang dibahas.

Sehingga pada teks deskripsi akan berisi banyak informasi terkait objek yang dibahas dalam teks.

Pada unsur deskripsi ini juga akan terlihat dengan adanya penggunaan bahasa kiasan atau metafora untuk memperjelas objek yang dibahas.

Penggunaan majas ini akan membantu para pembaca untuk lebih mengenali objek dengan menggunakan perbandingan atau persamaan.

Baca Juga: Deskripsi Alat Musik Tradisional yang Terdapat di Berbagai Daerah, Materi Belajar dari Rumah untuk SMP, Senin 14 September 2020