Contoh Soal dan Pembahasan tentang Macam-Macam Sistem Pernapasan pada Hewan

By Fransiska Viola Gina, Senin, 15 Agustus 2022 | 12:00 WIB
Contoh soal dan pembahasan materi tentang organ pernapasan pada hewan. (PIXABAY/Couleur)

Bobo.id - Bernapas merupakan salah satu ciri-ciri makhluk hidup. Organ pernapasan manusia tentu saja berbeda dengan organ pernapasan hewan.

Bahkan, sistem pernapasan pada hewan pun berbeda-beda sesuai jenisnya, teman-teman. 

Melalui contoh soal ini, teman-teman akan belajar tentang macam-macam sistem pernapasan pada hewan.

Pada contoh soal ini, akan diikuti dengan pembahasan yang lengkap dan mudah dipahami.

Yuk, simak contoh soal dan pembahasan lengkap tentang macam-macam sistem pernapasan pada hewan berikut!

1. Bagaimana alat dan sistem pernapasan pada cacing tanah (Vermes)?

Pembahasan

Cacing tidak mempunyai alat pernapasan khusus. Cacing bernapas melalui permukaan kulit sehingga kulitnya selalu basah dan berlendir. 

Oleh karena itu, cacing suka tempat lembap demi menjaga supaya kulitnya tetap basah untuk memudahkan penyerapan oksigen dari udara. 

Saat udara masuk melalui kulit, oksigen diikat oleh darah. Pada darah cacing terkandung hemoglobin sehingga mampu mengikat oksigen. 

Oksigen yang diikat oleh hemoglobin diedarkan ke seluruh tubuh. Zat sisa pembakaran berupa karbon dioksida dan uap air dikeluarkan dari tubuh melalui permukaan kulit. 

Baca Juga: Perbedaan Organ Pernapasan Cacing Tanah, Ikan, Katak, Ular, Belalang, Burung, Sapi dan Lumba-Lumba