Selain itu, cacing juga dapat melakukan kontraksi dan relaksi agar mereka dapat membuat gerakan mengerut dan juga memanjang.
Cacing memiliki otot melingkar dan longitudinal di pinggiran setiap segmen memungkinkan cacing untuk bergerak.
Cacing memiliki kemampuan melenturkan segmen demi segmen tubuhnya, sehingga cacing bisa bergerak seperti gelombang.
Jadi, untuk bisa bergerak, cacing menggunakan organ gerak cacing yang berupa otot dan setae.
Ciri-Ciri Cacing
Selain mengetahui organ gerak cacing, teman-teman juga harus tahu ciri-ciri cacing, ya.
Berikut ini adalah ciri-ciri cacing:
1. Tubuh bersegmen.
2. Memiliki sedikit rambut.
3. Memiliki klitelum (bagian tubuh yang segmennya menyatu) sebagai alat reproduksi.
4. Bersifat hemafrodit.
Baca Juga: Nama Organ Gerak Belalang, Cacing, dan Ubur-Ubur, Cari Jawaban Kelas 5 Tema 1