Apa Itu Ide Pokok dalam Bacaan? Ini Penjelasan Lengkapnya

By Thea Arnaiz, Senin, 15 Agustus 2022 | 18:45 WIB
Apa itu ide pokok yang biasa ditemukan dalam setiap paragraf. (Foto oleh Norma Mortenson/pexels)

Karena, bisa saja tercampur dengan gagasan penjelas yang menyebar di seluruh paragraf.

Oleh karena itu, setidaknya kita mengetahui ciri-ciri ide pokok, agar lebih mudah diidentifikasi, yaitu: 

1. Keberadaan Ide Pokok Tidak Berbelit-belit 

Dalam paragraf bacaan, ide pokok tidak boleh ditulis secara berbelit-belit.

Makna dari ide pokok tidak boleh sempit, tetapi juga tidak boleh terlalu luas. Dengan begitu, pembaca bisa langsung mengerti apa yang akan menjadi pembahasan. 

2. Ide Pokok Dinyatakan secara Jelas 

Ide pokok juga harus ditulis secara jelas oleh penulis. Dengan begitu, pembaca tidak kebingungan dan bisa mengikuti alur masalah.  

3. Bersifat Umum 

Ide pokok yang ditulis harus bersifat umum dan nantinya akan dikembangkan lagi oleh gagasan penjelas. Sehingga bisa lebih jelas lagi, dari umum ke khusus. 

4. Punya Gagasan Pendukung 

Ide pokok pasti punya gagasan pendukung, karena tidak bisa berdiri sendiri.

Baca Juga: Cara Menentukan Ide Pokok Bacaan pada Setiap Paragraf dengan Mudah