Timnas Indonesia Akan Bertanding di FIFA Matchday September Nanti, Apa itu FIFA?

By Grace Eirin, Sabtu, 20 Agustus 2022 | 14:00 WIB
Timnas dikabarkan akan bertanding melawan Curacao, pada laga FIFA Matchday tanggal 24 dan 27 September 2022. (Alessandro Ascione/pexels)

Negara Indonesia tergabung dalam Konfederasi Sepak Bola Asia, yang biasanya kita kenal dengan nama AFC. 

AFC (Asian Football Confederation) terdiri dari hampir seluruh negara di Asia dan berjumlah 47 negara.

Indonesia bisa mengikuti pertandingan FIFA karena termasuk salah satu dari 209 tim nasional sepak bola berafiliasi ke FIFA, melalui asosiasi sepak bola nasional mereka.

Namun, tentu saja Piala Dunia sekelas FIFA perlu penyaringan terlebih dahulu untuk waktu pertandingan yang lebih efektif dan efisien. 

FIFA menjalankan Piala Dunia sebagai turnamen bagi tim nasional untuk menemukan juara dunia.

Setiap konfederasi juga menjalankan kejuaraannya sendiri untuk menemukan tim terbaik dari antara anggotanya. 

Fakta-Fakta Unik FIFA

FIFA didirikan oleh Prancis, Belgia, Denmark, Belanda, Spanyol, Swiss serta Swedia. Kejuaraan dunia sepak bola pertama kali diadakan di Uruguay, pada 1930.

Setelah FIFA resmi berdiri, induk organisasi sepak bola dunia itu memperkenalkan pesta olahraga sepak bola terbesar di dunia, yaitu Piala Dunia.

Piala Dunia pertama yang diselenggarakan tahun 1930 tersebut diprakarsai oleh Jules Rimet, presiden FIFA ketiga.

Hingga saat ini, FIFA memegang mandat sebagai badan penyelenggara permainan sepak bola secara global termasuk bertanggung jawab terhadap Piala Dunia.

Baca Juga: Game FIFA 20 Diluncurkan 27 September 2019, Apa Yang Baru dan Apa yang Hilang?