Contoh Soal dan Pembahasan Materi tentang Properti Tari Tradisional Indonesia

By Fransiska Viola Gina, Kamis, 25 Agustus 2022 | 13:30 WIB
Contoh soal dan pembahasan materi tentang properti tari. (PIXABAY/AgungAtmaja)

2. Benda apa saja yang dapat digunakan menjadi properti tari?

Pembahasan

Benda yang dapat digunakan menjadi properti tari, antara lain bambu, boneka, bulu burung, bunga, kipas, payung. 

Ada pula kuda-kudaan, piring, rebana, selendang, tempurung kelapa, hingga topeng, teman-teman. 

3. Apa dasar pemilihan suatu benda digunakan sebagai properti tari?

Pembahasan

Dasar pemilihan suatu benda digunakan sebagai properti tari, antara lain:

- Properti tari harus menyimbolkan atau menggambarkan makna gerakan tari yang akan disampaikan. 

- Alat yang dijadikan properti tari harus mendukung tema tari yang akan ditampikan. 

- Properti yang akan digunakan tidak boleh menghambat gerakan tari. 

- Properti yang digunakan tidak hilang kearifan lokalnya. 

Baca Juga: Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI Tema Menjelajah Angkasa Luar, Apa Saja Properti Tari Merak dan Yapong?