Ternyata Mudah, Ketahui 5 Cara Tepat Mengatasi Rasa Lemas dan Lelah pada Pasien Diabetes

By Fransiska Viola Gina, Minggu, 28 Agustus 2022 | 11:00 WIB
Cara mengatasi rasa lemas pada pasien diabetes. (freepik/xb100)

Dengan rutin cek gula darah dan mengontrolnya, pasien diabetes akan terhindar dari kadar gula darah terlalu rendah maupun tinggi yang menyebabkan lemas.

4. Kelola Stres

Tahukah teman-teman? Ternyata perasaan stres dan cemas bisa membuat gejala lemas pada pasien diabetes, lo. 

Saat tubuh mengalami stres berlebih, maka tubuh kita menjadi kesulitan mengatur kadar gula darah. 

Untuk itu, kita bisa mengelola stres yang kita rasakan dengan cara-cara yang menyenangkan. 

Seperti dengan meditasi, pergi ke tempat tenang untuk beristirahat, hingga melakukan hal-hal yang menyenangkan. 

5. Olahraga Teratur

Cara terakhir yang bisa diterapkan oleh pasien diabetes untuk mengatasi rasa lemas adalah dengan olahraga teratur. 

Olahraga teratur ini dapat membantu menurunkan berat badan sekaligus membantu menambah energi dan mengontrol gula darah di dalam tubuh. 

American Diabetes Association (ADA) menyarankan pasien diabetes untuk berolahraga minimal 2,5 jam per minggu. 

Total durasi ini dapat dipenuhi secara selang seling atau sehari olahraga dan sehari istirahat, teman-teman. 

Baca Juga: Hati-Hati, Pasien Diabetes Sebaiknya Hindari 5 Makanan Ini, Bisa Bikin Kondisi Diabetes Makin Parah