6 Alasan Kenapa Indonesia Cocok Menggunakan PLTS, Materi Kelas 6 SD/MI

By Thea Arnaiz, Senin, 29 Agustus 2022 | 10:15 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI, alasan kenapa Indonesia cocok menggunakan PLTS. (Foto oleh Kindel Media/pexels)

Nah, sekarang kita sama-sama cari tahu, yuk, enam alasan kenapa Indonesia cocok menggunakan PLTS.

6 Alasan Kenapa Indonesia Cocok Menggunakan PLTS

1. Iklim Indonesia Mendukung 

Seperti yang kita ketahui, Indonesia terletak di garis khatulistiwa yang membuatnya beriklim tropis dan mendapatkan sinar matahari sepanjang tahun.

Jadi, Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) mendukung dan cocok digunakan di Indonesia. 

2. Awet dan Tahan Lama 

Penggunaan tenaga surya sudah berkembang pesat, sehingga bisa lebih awet dan tahan lama.

Sehingga, panel surya yang dipasang masih bisa bekerja dengan baik untuk menghasilkan listrik, meskipun sudah digunakan sejak puluhan tahun yang lalu. 

3. Menurunkan Pemutusan Listrik 

Menggunakan energi batu bara yang tidak terbarukan dan kurang ramah lingkungan, sering kali terjadi pemutusan listrik.

Tapi, menggunakan panel surya tingkat risiko pemutusan listriknya bisa ditekan.

Baca Juga: Kosakata Parts of Body Lengkap Beserta Artinya, Materi Bahasa Inggris Kelas 6 SD