Bobo.id - Apakah teman-teman tahu kata lain dari uang? Kata uang jadi salah satu kata yang sering kita dengar dan banyak digunakan.
Sebab, uang memang merupakan salah satu unsur penting dalam kehidupan ekonomi masyarakat.
Kita sering mendengar kata uang dari orang tua seperti, "Ini uang jajan untukmu, bisa kamu gunakan untuk membeli makan siang."
Sama seperti kata lainnya, ternyata kata 'uang' ini juga memiliki sinonim atau padanan kata, lo.
Namun, sebelum mengetahui kata lain dari 'uang', sebaiknya kita mengetahui dulu apa arti kata uang. Simak, yuk!
Arti Kata Uang
Uang adalah alat tukar yang menjadi sebuah alat ukur untuk kegiatan ekonomi. Uang merupakan alat tukar yang sering digunakan oleh masyarakat.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), uang adalah alat tukar atau standar pengukur nilai (kesatuan hitungan) yang sah.
Uang ini dikeluarkan oleh pemerintah suatu negara berupa kertas, emas, perak, atau logam lain yang dicetak dengan bentuk dan gambar tertentu.
Uang merupakan alat penting yang tidak bisa dipisahkan dari kehidupan bermasyarakat, teman-teman.
Hal ini dikarenakan uang sudah menjadi alat pembayaran untuk membeli barang dan jasa di era modern seperti sekarang.
Contoh kalimat yang menggunakan kata 'uang' adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Kata Lain dari Teman, Lengkap Beserta Contoh pada Kalimat
- Tenang saja, uang gedung dapat diangsur hingga enam kali.
- Ada mahasiswa yang dibebaskan dari kewajiban membayar uang kuliah.
- Aku sudah menabung uang jajanku demi mendapatkan ponsel canggih itu.
Kata Lain dari Uang
Berdasarkan Tesaurus Bahasa Indonesia dan berbagai sumber, berikut adalah kata lain dari uang:
- Arta
- Doku
- Duit
- Fulus
- Kepeng
Baca Juga: Kata Lain dari 'Persepsi' dan Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
- Dana
- Harta
- Kapital
- Kekayaan
- Modal
- Gaji
- Aset
- Harta Benda
- Kas
- Koin
- Perolehan
Baca Juga: Kata Lain dari Senja, Lengkap dengan Contoh Kalimatnya
- Rezeki
- Anggaran
- Biaya
- Donasi
- Kontan
- Tabungan
- Persediaan
- Imbalan
- Aktiva
Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
Berikut ini contoh penggunaan kata lain dari 'uang' dalam kalimat, antara lain:
1. Kita harus menyediakan banyak dana agar acara berjalan dengan lancar.
Baca Juga: Kata Lain dari 'Paragraf' Berdasarkan KBBI Beserta Contoh Kalimatnya
2. Berapa biaya yang dibutuhkan untuk perjalanan darat menuju Bali?
3. Hari ini ayah mendapat rezeki sehingga aku bisa makan enak.
4. Tabungan Dini sepertinya sudah cukup untuk membeli ponsel canggih.
5. Jangan lupa untuk berdonasi di tempat-tempat yang terpercaya.
6. Untuk membangun usaha ini, aku menghabiskan modal yang tidak sedikit.
7. Kita harus menyiapkan anggaran untuk liburan mulai sekarang.
8. Berapa perolehan yang kamu dapatkan setelah bekerja seharian?
9. Kas yang terkumpul itu digunakan untuk fotocopy materi dari guru.
10. Apa imbalan yang akan didapatkan jika mengikuti proyek ini?
Nah, itulah penjelasan terkait kata lain dari 'uang' dan contoh penggunaannya dalam kalimat. Semoga bisa bermanfaat, ya.
Baca Juga: Kata Lain dari Motivasi, Lengkap dengan Contoh Penggunaannya dalam Kalimat
----
Kuis! |
Apa yang dimaksud dengan uang menurut KBBI? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.