Contoh Sikap Positif terhadap UUD 1945 Hasil Amandemen dalam Kehidupan Sehari-hari

By Fransiska Viola Gina, Rabu, 31 Agustus 2022 | 20:00 WIB
Sikap positif terhadap UUD 1945 hasil amandemen. (freepik/jcomp)

Bobo.id - Undang-Undang Dasar atau UUD 1945 mengalami beberapa kali perubahan yang kemudian disebut sebagai amandemen. 

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), amandemen adalah usul perbuahan undang-undang yang dibicarakan dalam DPR. 

Pengertian lain dari amandemen yakni merupakan penambahan pada bagian yang sudah ada, teman-teman. 

Amandemen yang dilakukan dalam UUD 1945 ini ternyata memiliki dampak positif, antara lain:

1. Pasal dalam undang-undang 1945 dapat menyesuaikan perkembangan zaman.

2. UUD 1945 menyesuaikan dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

3. Menghilangkan pasal-pasal yang bisa memicu perbedaan pandangan. 

Dampak positif ini membuat kita juga harus menyikapi UUD 1945 hasil amandemen itu dengan positif. 

Kali ini, Bobo akan memberikan beberapa contoh terkait sikap positif terhadap UUD 1945 hasil amandemen di kehidupan sehari-hari. Simak, yuk!

Sikap Positif Terhadap UUD 1945 Hasil Amandemen pada Diri Sendiri

Contoh sikap positif terhadap UUD 1945 hasil amandemen pada diri sendiri, antara lain:

Baca Juga: Jenis dan Contoh Perwujudan Hak dan Kewajiban Warga Negara Indonesia dalam UUD 1945