Kenapa Ada Tanah yang Berwarna Merah di Bumi? Ini Fakta Menariknya

By Grace Eirin, Rabu, 31 Agustus 2022 | 18:00 WIB
Tanah bisa berwarna merah karena mengandung zat besi dan alumunium. (Rodolfo Clix/Pexels)

Drainase adalah penyaluran atau penyaliran air dari proses penyiraman pada tanaman. 

Penyebab Tanah Merah

Tanah merah disebut juga tanah laterit, yaitu tanah yang mempunyai warna merah hingga warna kecoklatan yang terbentuk pada lingkungan yang lembab dan dingin.

Perlu diketahui, tanah laterit mudah menyerap air, memiliki kandungan bahan organik yang sedang, dan juga memiliki pH atau tingkat keasaman netral.

Meskipun bukan termasuk tanah yang subur, tanah laterit bisa digunakan sebagai media tanam palawija, jagung, kelapa sawit, cengkeh, coklat dan juga kopi.

Tanah laterit tidak bisa disebut tanah yang subur karena mengandung bahan organik tingkat rendah. 

Ya, semakin tinggi tingkat kandungan bahan organik pada tanah, maka semakin subur pula tanah tersebut.

Tanah laterit seringkali kita temui di daerah- daerah yang tidak terlalu panas, karena keberadaan tanah ini aada di tempat- tempat yang lembab dan memiliki cuaca yang dingin.

Karakteristik tanah laterit yaitu padat dan kokoh, sehingga sangat cocok untuk mendirikan suatu bangunan.

Bangunan yang dibangun di atas tanah seperti ini mampu berdiri dengan kuat dan juga kokoh.

Warna merah tanah dihasilkan dari kandungan besi dalam tanah yang teroksidasi dan mengeluarkan warna berkarat.

Baca Juga: Mengapa Tanah Berperan Penting bagi Kehidupan di Bumi? Ini Penjelasannya