Mengapa Ada Beberapa Bagian pada Kartu SIM? Ternyata Ini Fungsinya

By Grace Eirin, Jumat, 2 September 2022 | 10:15 WIB
Kartu SIM memiliki beberapa bagian yang disebut pin. Setiap pin ini punya tugas yang berbeda. (vectorjuice/freepik)

Bobo.id - Setiap ponsel yang digunakan untuk berkomunikasi membutuhkan kartu SIM

Teman-teman, tahukah kamu apa yang dimaksud dengan kartu SIM dan bagaimana fungsinya untuk ponsel kita?

SIM (Subscriber Identity Module) card atau kartu SIM adalah chip memori portabel kecil yang menyimpan informasi tentang pengguna ponsel.

Kartu SIM juga akan memberi tahu telepon jaringan mana yang digunakan ketika mengirim atau menerima panggilan, SMS, foto, atau video.

Kartu SIM pertama kali ditemukan pada tahun 1991 dengan ukuran sebesar kartu kredit. 

Dari masa ke masa, kartu SIM mengalami pembaruan sehingga ponsel pintar dan canggih mulai menggunakan kartu SIM yang lebih kecil. 

Saat ini, kartu SIM yang kita temukan di sekitar kita berukuran lebih kecil, dan disebut dengan micro SIM dan nano SIM. 

Micro SIM adalah kartu SIM generasi ketiga yang ukuran panjangnya 15,00 mm dengan lebar 12,00 mm.

Sedangkan nano SIM adalah kartu sim generasi keempat, yang ukuran panjangnya 12,30 mm, lebar 8,80 mm, dan ketebalan 0,767 mm.

Kedua jenis kartu SIM tersebut mempunyai perbedaan ukuran, namun sama-sama memiliki bagian yang berwarna keemasan dengan beberapa bagian kotak.

Jadi, apa fungsi dan alasan diberikannya beberapa bagian kotak pada kartu SIM? Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Cara Mengatasi Buffering Ketika Menonton Video Youtube Melalui Ponsel