Contoh Nilai-Nilai Pancasila
Berikut ini beberapa contoh nilai-nilai Pancasila yang membangun karakter bangsa hingga saat ini.
1. Sila Pertama
Sila pertama Pancasila berbunyi "Ketuhanan yang Maha Esa".
Sesuai dengan sila pertama, masyarakat Indonesia harus meyakini adanya Tuhan dan melakukan kewajiban agama dan keyakinan masing-masing.
Karakter masyarakat Indonesia yang dibangun berlandaskan nilai Pancasila sila pertama ini adalah mengutamakan kehidupan beragama dan mempercayai Tuhan Yang Maha Esa.
Artinya, masyarakat Indonesia percaya dan takwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing.
Selain itu, juga mengembangkan sikap hormat menghormati dan bekerja sama antara pemeluk agama dengan penganut kepercayaan yang berbeda-beda terhadap Tuhan Yang Maha Esa.
2. Sila Kedua
Sila ke-2 Pancasila berbunyi "Kemanusiaan yang adil dan beradab".
Pada sila kedua, masyarakat Indonesia harus mengakui kedudukan manusia yang sama dan menghormati hak dan kewajiban masing-masing.
Baca Juga: Contoh Sikap yang Sesuai dengan Pancasila di Sekolah, Materi Kelas 4 SD Tema 2