Cari Jawaban Materi Kelas 6 SD/MI, Apa Saja Sifat-Sifat Magnet?

By Thea Arnaiz, Selasa, 6 September 2022 | 11:00 WIB
Kunci jawaban materi kelas 6 SD/MI, tema wirausaha, apa saja sifat-sifat magnet yang perlu diketahui. (Karolina Grabowska/pexels)

 

Bobo.id - Di sekitar teman-teman pasti ada benda-benda bermagnet, bukan? Misalnya tutup pensil, hiasan kulkas, kompas, bel listrik, hingga pengeras suara.

Selain ada benda bermagnet, ada juga benda-benda yang bisa ditarik oleh magnet, seperti paku, palu, gunting, mur, baut, dan lain-lain.

Tapi, sebenarnya magnet itu apa, sih? Kenapa bisa menarik benda-benda di sekitar, ya?

Lalu, adakah benda yang tidak bisa ditarik oleh magnet?

Pembahasan tentang magnet akan dibahas pada pelajaran tematik kelas 6 SD/MI tema wirausaha, subtema 1 kerja keras berbuah kesuksesan.

Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), materinya adalah magnet, tepatnya halaman 101.

Namun, sebelum mengerjakan soal latihan dan menemukan kunci jawabannya, teman-teman dapat menyimak materinya secara singkat terlebih dahulu.

Magnet adalah benda yang dapat menarik benda-benda tertentu di sekitarnya.

Ada yang bisa ditarik dengan kuat, ada yang gaya tariknya lemah, dan ada juga yang tidak bisa ditarik oleh magnet.

Magnet pertama kali ditemukan pada 600 Sebelum Masehi di Magnesia, Yunani.

Selain itu, magnet mempunyai dua sisi kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Untuk mengetahui lebih lanjut, kerjakanlah soalnya yang ada di buku.

Baca Juga: Contoh Soal dan Pembahasan tentang Magnet, Materi Sains Kelas 6 SD/MI