Pemilik Kucing Wajib Tahu! Ini 7 Penyebab Kucing Pergi dari Rumah

By Iveta Rahmalia, Rabu, 7 September 2022 | 19:00 WIB
Ada beberapa hal yang menyebabkan kucing pergi dari rumah. (Pexels)

C. Tinggalkan Makanan Kesukaannya di Pintu

Apakah kucingmu punya makanan kesukaan? Umumnya, kucing suka makanan yang beraroma kuat, contohnya wet food.

Cobalah tinggalkan makanan kesukaannya di depan pintu rumah.

D. Minta Bantuan Orang di Lingkungan Rumah

Kita bisa bertanya atau minta bantuan tetangga atau orang di lingkungan rumah.

Tunjukkan foto atau beri tahu ciri-ciri kucingmu. Lalu minta tolong untuk dihubungi jika mereka melihatnya.

E. Buat Poster Kucing Hilang

Buatlah poster sederhana untuk mencari kucing yang hilang. Cantumkan nama kucing, ciri-ciri, dan fotonya di poster itu.

Lalu, jangan lupa cantumkan nomor orang tua atau nomor orang dewasa yang bisa dihubungi.

Kita juga bisa mengunggahnya di media sosial dan mention akun-akun komunitas kucing.Biasanya, akun komunitas kucing akan membantu menyebarkannya.

F. Kunjungi Penampungan Hewan

Kucingmu bisa jadi dianggap sebagai kucing liar. Saat ditemukan di luar rumah, ia pun dibawa ke penampungan.

Karena itu, coba periksa beberapa penampungan hewan di sekitar rumahmu, ya!

Nah, itulah penyebab kucing pergi dari rumah dan cara mencarinya. Tetap rawat dan perhatikan kesehatan kucingmu, ya!

Baca Juga: Mengapa Kucing Suka Menjilati Luka di Tubuhnya Sendiri? Ini Alasannya

----

Kuis!

Bagaimana cara mencari kucing yang hilang? 

Petunjuk: cek di halaman 3!

Lihat juga video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.