6 Makanan dan Minuman yang Tidak Boleh Dimakan oleh Keluarga Kerajaan Inggris, Salah Satunya Kerang

By Fransiska Viola Gina, Jumat, 9 September 2022 | 16:00 WIB
Makanan dan minuman yang tidak boleh dimakan keluarga Kerajaan Inggris. (freepik/jcomp)

Bobo.id - Apakah teman-teman tahu apa saja makanan dan minuman yang tidak boleh dimakan keluarga kerajaan Inggris?

Setiap orang membutuhkan asupan makanan demi memenuhi kebutuhan tubuh dan mengembalikan energi. 

Makanan yang dipilih masing-masing orang tentunya berbeda sesuai selera dan kebutuhannya.

Namun, soal makanan, ada aturan khusus yang diterapkan di antara kalangan keluarga kerajaan Inggris, lo.

Di antaranya ialah aturan tentang makanan yang tidak boleh dikonsumsi oleh keluarga kerajaan Inggris.

Ternyata ada alasan tertentu mengapa keluarga kerajaan Inggris tidak boleh makanan itu. Kira-kira apa, ya?

Kita cari tahu bersama, yuk!

1. Bawang Putih

Bawang putih dikenal sebagai bumbu masakan. Bahkan banyak sekali masakan yang menggunakan bawang putih sebagai bumbu dasar.

Hal ini karena bawang putih bisa menambah rasa dan aroma sedap pada masakan.

Sayangnya, kerajaan Inggris justru melarang anggota keluarganya untuk makan bawah putih terlalu banyak.

Baca Juga: Digunakan sebagai Kendaraan Kerajaan di Negeri Dongeng, Ini Fakta Unik Kereta Kencana di Dunia Nyata #MendongenguntukCerdas

Bahkan para koki istana pun selalu diingatkan untuk tidak menaruh terlalu banyak bawang putih pada masakannya.

Ini karena bawang putih bisa menciptakan rasa dan aroma yang kuat sehingga tidak nyaman saat terlibat percakapan dengan tokoh penting.

2. Kerang

Siapa yang suka makan kerang? Makanan ini menjadi menu favorit di menu hidangan laut.

Namun, kalau kita termasuk keluarga kerajaan Inggris, harus siap-siap untuk meninggalkan makanan satu ini.

Kerang menjadi salah satu makanan yang dilarang dalam kerajaan Inggris untuk menghindari risiko keracunan makanan.

3. Hati Angsa

Apakah teman-teman pernah mendengar menu makanan bernama Foie Gras?

Foie Gras adalah makanan mewah asal Prancis yang menjadikan hati angsa sebagai bahan utamanya.

Namun, pada tahun 2008 Pangeran Charles melarang makanan itu untuk disantap oleh keluarga kerajaan.

Hal ini disebabkan Pangeran Charles mulai memerhatikan soal kesejahteraan hewan.

Baca Juga: Dipopulerkan oleh Raja Charles II, Ini Tata Cara Afternoon Tea, Salah Satu Budaya di Inggris

4. Daging Setengah Matang

Tahukah teman-teman? Anggota keluarga kerajaan Inggris hanya diperbolehkan untuk menyantap daging yang matang sempurna.

Hal ini disebabkan Ratu Elizabeth tidak menyukai daging yang dimasak setengah matang atau biasa disebut rare.

Rare adalah istilah untuk menyebut daging yang dimasak hanya dalam waktu sebentar, sehingga sebagian besar dagingnya masih mentah.

5. Nasi dan Pasta

Dilansir dari Kompas.com, Ratu Elizabeth II juga tidak terlalu menyukai sajian karbohidrat seperti nasi dan pasta. 

Disebutkan bahwa ia lebih memilih untuk mengonsumsi sajian ikan, daging, dan sayuran seimbang. 

Ini karena makanan ini dinilai memiliki karbohidrat yang tinggi dan dapat berdampak pada kesehatan. 

6. Air Keran

Ada beberapa negara yang memperbolehkan air kerannya untuk dikonsumsi langsung tanpa perlu dimasak. 

Namun, ternyata hal ini tidak berlaku pada keluarga kerajaan Inggris, teman-teman. 

Baca Juga: Sebelumnya Berjudul 'God Save The Queen', Kini Lagu Kebangsaan Inggris Diubah Menjadi 'God Save The King'

Dikutip dari Kompas.com, keluarga Kerajaan Inggris harus minum air mineral kemasan daripada air keran. 

Hal ini bertujuan untuk mengurangi risiko sakit akibat bakteri atau bahan kimia berbahaya dari air keran. 

Nah, itulah enam makanan dan minuman yang tidak boleh dimakan oleh keluarga kerajaan. Semoga bermanfaat, ya. 

(Penulis: Sarah Nafisah)

----

Kuis!

Mengapa bawang putih tidak boleh dimakan keluarga Kerajaan Inggris?

Petunjuk: cek di halaman 2!

Tonton video ini, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.