Bobo.id - Bilangan pecahan dapat diubah menjadi bilangan desimal, begitu juga sebaliknya.
Pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 2, kamu akan mengenal tentang bilangan desimal dan cara mengubahnya menjadi pecahan.
Namun sebelumnya, mari ingat kembali apa yang dimaksud bilangan desimal.
Bilangan desimal adalah bilangan pecahan yang nilai penyebutnya 10, 100, 1000, dan seterusnya yang ditulis dengan menggunakan koma.
Ciri utama dari bilangan desimal yang membedakannya dengan bilangan lainnya yaitu adanya tanda koma.
Tanda koma tersebut didapatkan dari hasil perhitungan antara pembilang dan penyebut pada bilangan pecahan.
Nah, dari pengertian di atas, kita akan mencari tahu bagaimana cara mengubah bilangan desimal menjadi pecahan. Yuk, simak penjelasannya di sini!
Cara Mengubah Desimal Menjadi Pecahan
1. Perhatikan Angka di Belakang Koma
Seperti dijelaskan di atas, pada bilangan desimal terdapat angka di depan dan di belakang koma.
Tahukah kamu? Ternyata letak koma dan jumlah angka di belakang koma ini bisa menjadi kunci mengubah bilangan desimal menjadi pecahan. Misalnya bilangan desimal 0,5 memiliki 1 angka di belakang koma.
Baca Juga: Apa Hubungan Bilangan Desimal dan Pecahan? Materi Kelas 4 SD Tema 2
2. Hilangkan Tanda Koma
Langkah kedua, hilangkan tanda koma dan angka nol di depan koma. Jika nol dan koma pada angka 0,5 dihilangkan, maka hanya tinggal angka 5.
Kemudian, tetapkan angka yang diperoleh dengan menghilangkan tanda koma, sebagai pembilang.
3. Tentukan Penyebut
Setelah melewati langkah pertama dan kedua, kamu harus menentukan penyebut mengacu pada hasil langkah pertama.
Jika terdapat 1 angka di belakang koma, maka penyebutnya 10. Jika terdapat 2 angka di belakang koma, maka penyebutnya 100.
Jika terdapat 3 angka di belakang koma, maka penyebutnya 1000, begitu seterusnya.
4. Ubah ke Pecahan
Langkah terakhir yaitu mengubah bilangan desimal menjadi bilangan pecahan dengan ketiga langkah di atas.
Bilangan 0,5 mempunyai 1 angka di belakang koma yaitu 5, maka 5 menjadi bilangan pembilang, dan 10 sebagai bilangan penyebut.
0,5 = 5/10 (lima per sepuluh)
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 2, Apa yang Dimaksud Bilangan Desimal?
Nah, angka 5 dan 10 sama-sama merupakan kelipatan 5, maka dapat disederhanakan dengan membagi pembilang dan penyebutnya dengan 5.
0,5 = 5/10 = 1/2
Contoh Soal
Ubahlah bilangan desimal di bawah ini menjadi bentuk pecahan!
(1) 0,25
(2) 0,12
Jawaban:
(1) 0,25
Ada dua angka di belakang koma yaitu 25, maka 25 menjadi pembilang, dan 100 menjadi bilangan penyebut.
0,25 = 25/100
Angka 25 dan 100 sama-sama merupakan kelipatan 5 yang bisa dibagi 25, maka dapat disederhanakan dengan membagi pembilang dan penyebutnya dengan 25.
Baca Juga: Mengapa Energi Alternatif Penting untuk Kehidupan? Materi Kelas 4 SD Tema 2
0,25 = 25/100 = 1/4
(2) 0,12
Ada dua angka di belakang koma yaitu 12, maka 12 menjadi pembilang, dan 100 menjadi bilangan penyebut.
0,12 = 12/100
Angka 12 dan 100 sama-sama merupakan kelipatan 2 yang bisa dibagi 4, sehingga bisa disederhanakan dengan membagi pembilang dan penyebutnya dengan 4.
0,12 = 12/100 = 3/25
---
Kuis! |
Apa pengaruh angka di belakang koma? |
Petunjuk: Cek halaman 2! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.