CCTV: Penjelasan, Prinsip Kerja, dan Fungsinya, Materi Informatika Kurikulum Merdeka

By Niken Bestari, Kamis, 15 September 2022 | 13:00 WIB
Penjelasan CCTV, materi pelajaran informatika kelas 7 kurikulum Merdeka. ()

Bobo.id - Teman-teman pasti pernah mendengar istilah kamera CCTV, kan?

Di kelas 7 SMP, teman-teman mulai belajar mengenai informatika, salah satunya adalah sistem perangkat keras, perangkat lunak, dan interaksi antarperangkat.

Nah, salah satu contoh interaksi antarperangkat elektronik adalah CCTV.

Kita bahas perangkat ini bersama-sama, yuk!

Pengertian CCTV

CCTV merupakan kependekan dari Closed Circuit Television. Artinya perangkat ini bekerja secara tertutup serta rahasia.

CCTV adalah sistem komputer yang bekerja dengan memanfaatkan video kamera yang akan menampilkan maupun merekam gambar di mana perangka tersebut dipasang.

Kamera CCTV biasanya akan terhubung ke sebuah layar monitor di tempat lain. Monitor itu ditempatkan di ruangan tersendiri dan akan diawasi.

CCTV berupa kamera kecil yang ditempatkan di sebuah lokasi untuk mengawasi dan merekam suatu keadaan atau peristiwa untuk keperluan keamanan.

Prinsip Kerja CCTV

Bagaimana prinsip kerja CCTV, ya?

Baca Juga: Materi Interaksi Antarperangkat: Pengertian, Fungsi, dan Contohnya