Bobo.id - Batuk dan bersin merupakan salah satu jenis penyakit yang mudah menyerang tubuh atau menular dari satu orang ke orang lain.
Sebagai contoh gangguan pernapasan, umumnya batuk dan bersin menjadi cara tubuh mengeluarkan zat dan partikel dari dalam saluran pernapasan.
Namun, mengapa batuk dan bersin ini mudah menular, ya? Yuk, cari tahu fakta penting dan menarik dari dua kondisi tersebut!
Batuk
Dilansir dari Livescience, batuk khas dimulai dengan napas dalam, diikuti dengan kompresi udara di paru-paru, kemudian terjadi ledakan saat udara dipaksa keluar.
Ketika manusia mengalami batuk, ia dapat mengeluarkan udara sekitar tiga perempat botol soda dua liter.
Selain itu, saat batuk ada sekitar 3.000 tetesan kecil air liur yang dikeluarkan setiap satu kali batuk.
Kecepatan droplets atau tetesan air tersebut mencapai 50 mil per jam atau 80 kilometer per jam!
Nah, tetesan air yang keluar ini biasanya bercampur dengan lendir yang membawa virus, sehingga bisa menular dengan cepat ke orang lain.
Batuk yang terjadi sesekali tergolong normal, karena membantu menggerakkan dahak yang bertugas menjaga saluran napas agar tetap lembap.
Namun, jika batuk berlangsung lama dan tidak segera sembuh, maka harus segera mendapatkan perawatan dan pengobatan dari dokter.
Baca Juga: Fungsi Organ Pernapasan Manusia, Mulai dari Hidung Hingga Diafragma