Bagaimana Makhluk Hidup pada Suatu Ekosistem Mendapatkan Energi? Materi IPAS Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka

By Thea Arnaiz, Minggu, 18 September 2022 | 07:00 WIB
Kunci jawaban materi IPAS kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka, caranya setiap makhluk hidup dalam suatu ekosistem mendapatkan energi untuk bertahan hidup. (Ray Bilcliff/pexels)

 

Bobo.id - Manusia dapat mendapatkan energi dari mana saja, misalnya ketika kita lapar dan membutuhkan energi untuk beraktivitas.

Maka, manusia harus mengonsumsi makan-makanan bergizi seimbang setiap harinya.

Energi pasti dibutuhkan oleh setiap makhluk hidup, mulai dari hewan, tumbuhan, dan juga manusia.

Tapi, bagaimana penjelasan lengkap makhluk hidup dalam suatu ekosistem mendapatkan energi, ya?

Pembahasan tentang kebutuhan energi makhluk hidupakan dibahas dalam Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) kelas 5 SD, Kurikulum Merdeka.

Tepatnya, Bab II: Harmoni dalam Ekosistem, topik Memakan dan Dimakan, halaman 32.

Nantinya, kita akan mengerjakan soal latihan dan mencari tahu apa kunci jawabannya, namun sebelumnya simak dulu materinya berikut ini.

Agar dapat bertahan hidup, semua makhluk hidup yang tinggal di Bumi harus mendapatkan energi.

Oleh karena itu, makhluk hidup mempunyai rantai makanan dari mulai organisme terkecil hingga organisme besar.

Manusia mendapatkan energi dengan cara mengolah sumber daya alam yang tersedia.

Sedangkan, tumbuhan bisa menghasilkan makanannya sendiri dengan menyerap energi matahari.

Baca Juga: Bagaimana Makhluk Hidup dalam Satu Ekosistem Berkaitan Satu dengan Lainnya? Materi IPAS Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka