Mempelajari tentang Teks Tanggapan dari Tujuan hingga Fungsinya

By Amirul Nisa, Selasa, 20 September 2022 | 08:50 WIB
Mempelajari teks tanggapan yang memiliki berbagai fungsi penting. (pixabay)

Bobo.id - Ada beragam teks yang bisa dibuat atau digunakan dalam berbagai kebutuhan, yang salah satunya adalah teks tanggapan.

Pada materi Bahasa Indonesia kurikulum merdeka kelas VII SMP teman-teman akan belajar lebih banyak tentang teks tanggapan.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) tanggapan merupakan suatu sambutan terhadap ucapan yang dapat berwujud kritik, komentar, dan lain sebagainya.

Sehingga berdasarkan KBBI, teks tanggapan adalah sebuah tulisan yang berisi kritik, komentar, dan lain sebagainya.

Tapi ada beberapa ahli yang memiliki pandangan berbeda tentang teks tanggapan.

Seperti, menurut Sujanto tanggapan adalah suatu gambaran pengamatan yang berasal dari kesadaran seorang manusia ketika telah melakukan pengamatan.

Jadi teks tanggapan merupakan sebuah teks yang disampaikan melalui komentar, evaluasi, kritik, pujian, dukungan, hingga penolakan terhadap sesuatu.

Karena itu, penulisan sebuah teks tanggapan akan menggunakan sudut pandang atau pengamatan yang muncul dalam sebuah pemikiran seseorang.

Dengan penjelasan tersebut, tentu teks tanggapan memiliki beberapa tujuan penting untuk dibuat.

Dalam penjelasan sebelumnya mungkin teman-teman sudah bisa paham tujuan dari teks tanggapan.

Namun kali ini, akan dijelaskan lebih lengkap dari tujuan teks ini dibuat.

Baca Juga: Cara Menyampaikan Tanggapan Secara Lisan dengan Efektif dan Santun