Cari Jawaban Materi Kelas 3 SD Tema 3, Apa Fungsi Alat Musik Ritmis?

By Amirul Nisa, Rabu, 21 September 2022 | 19:55 WIB
Jenis alat musik ritmis, gendang yang juga pengatur irama lagu dalam gamelan. (Sylvana Toemon)

Dengan perpaduan dari alat musik ritmis, musik yang dihasilkan akan menjadi lebih harmonis.

Untuk lebih jelas, berikut akan dijelaskan beberapa fungsi dari alat musik ritmis.

Fungsi Alat Musik Ritmis

1. Menentukan Tempo

Sebuah musik bisa memiliki nada yang harmonis membutuhkan pengaruh dari tempo.

Tempo ini akan mengatur cepat lambat sebuah nada akan dimainkan yang berdampak pada kenyamanan pendengar.

Untuk bisa mendapatkan tempo yang tepat, alat musik ritmis ini akan sangat membantu.

2. Mengiringi Lagu

Untuk mengiringi sebuah lagu, alat musik melodis mungkin sudah cukup.

Namun, untuk penampilan yang lebih menarik, kombinasi alat musik melodis dan ritmis perlu dilakukan.

Perpaduan dua alat musik tersebut akan menciptakan harmonisasi yang enak didengar.

Baca Juga: Mengenal Macam-Macam Alat Ukur Berat, Materi Kelas 3 SD Tema 3