Bobo.id - Sepak bola memang sudah jadi pertandingan yang sangat diminati di banyak tempat, termasuk di wilayah Eropa.
Kompetisi pun banyak dibuat dan salah satunya yang tergolong baru adalah UEFA Nationas League yang merupakan ajang pertandingan antarnegara.
Jadi pada kompetisi ini, teman-teman bisa melihat berbagai negara di Eropa yang bertanding untuk mendapatkan predikat terbaik di Eropa.
Ajang ini pun akan segera kembali digelar pada Jumat (23/9/2022) dini hari.
Kompetisi bergengsi ini bukan hanya menarik karena menampilkan tim nasional tiap negara di Eropa, tapi juga ada beberapa fakta menarik di baliknya.
5 Fakta Menarik UEFA Nations League
1. Trofi dan Desainnya
Pada berbagai ajang pertandingan pasti akan ada sebuah medali atau trofi yang diberikan pada pemenang.
Untuk trofi biasanya menjadi benda yang diperebutkan pada berbagai ajang kompetisi termasuk dengan ajang sepak bola.
Baca Juga: Jadi Pemain di Piala Dunia 2022, Ini Profil Lionel Messi dari Timnas Argentina
Pada ajang UEFA Nations Laegue ini juga ada sebuah trofi menarik yang diperebutkan, lo.
Trofi pada ajang ini memiliki berat 7,5 kg dan tinggi 71 cm yang dibuat dari bahan dasar perak.
Bila diamati dengan detail, trofi UEFA Nations League ini sangat menarik karena akan seolah-olah menampakan bendera dari seluruh negara di Eropa.
Jadi saat trofi diangkat, bentuknya yang seperti bendera berkibar menjadi lambang semua bendera negara di Eropa yang berkibar.
2. Hadiah untuk Pemenang
Selain trofi, tentu ada juga hadiah lain yang diberikan pada para pemenang.
Hadiah ini diberikan berupa uang tunai dengan total untuk semua adalah 76,2 juta Euro atau setara dengan Rp 1,3 triliun.
Tapi jumlah itu tentu tidak diberikan pada satu pemenang saja, lo.
Hadiah aka dibegi menjadi beberapa bagian untuk setiap pemenang di Liga A hingga D.
Selain itu, akan ada juga bonus untuk beberapa tim yang berhasil menjadi juara grup.
3. Tujuan Dibuatnya UEFA Nations League
Baca Juga: 5 Fakta Unik Liga Champions, Ternyata Terbentuk dari Ide Jurnalis
Laga antarnegara di Benua Eropa ini ternyata dibuat dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas sepak bila internasional.
Selain itu, cara ini akan mengurangi laga persahabatan yang dinilai tidak terlalu efektif untuk peningkatkan kualitas tim nasional di negara-negara Eropa.
UEFA Nations League juga dibuat untuk meminalkan adanya uji coba pada kalender FIFA Matchday.
Dengan begitu ajang FIFA Matchday bisa diisi dengan persaiangan yang lebih kompetitif.
4. Format yang Digunakan
Ajang yang baru dibuat tahun 2018 ini, menggunakan format yang melibatkan 55 tim nasional negara-negara Eropa.
Dari semuanya akan dibagi menjadi empat devisi liga, yaitu A, B, C, dan D.
Pada tiap liga nantinya akan dibagi lagi menjadi empat grup, kecuali divisi Liga D yang hanya berisi dua grup.
Pembagian akan dilakukan dengan Liga A diisi dengan tim-tim peringkat teratas, sedankan Liga D diisi dengan tim peringkat terendah.
Untuk Liga A hingga C akan diisi dengan empat grup, yang setiapnya akan ada empat negara.
5. Adanya Final Four
Baca Juga: Sama-Sama dari Eropa, Apakah UEFA Nations League sama dengan EURO?
Pada ajang UEFA Nations League ini juga akan diberlakukan final four.
Final four ini dilakukan untuk membuat empat juara grup Liga saling berhadapan dengan juara Liga lainnya.
Cara ini dilakukan untuk mencari gelar juara UEFA Nations League.
Nah, itu tadi lima fakta tentang UEFA National League yang jadi pertandingan bergengsi yang tergolong baru di Eropa.
----
Kuis! |
Kapan pertandingan pertama pada UEFA Nations League tahun ini dimulai? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.